Yayasan Kemala Bhayangkari Kediri Kota Gelar Seminar Parenting, Dorong Terwujudnya Keluarga Tangguh Berkarakter -->

Javatimes

Yayasan Kemala Bhayangkari Kediri Kota Gelar Seminar Parenting, Dorong Terwujudnya Keluarga Tangguh Berkarakter

javatimesonline
25 Januari 2026

KEDIRI KOTA, JAVATIMES  - Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Kediri Kota menggelar seminar parenting dan workshop pengembangan karakter anak dalam lingkungan keluarga tangguh, Sabtu (24/1/2026), bertempat di Grand Surya Hotel, Jalan Doho No. 95, Kota Kediri. Kegiatan berlangsung mulai pukul 08.00 WIB dan diikuti oleh pengurus Bhayangkari, pendidik TK Kemala Bhayangkari, serta para peserta undangan.


Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Kapolres Kediri Kota AKBP Anggi Saputra Ibrahim, S.H., S.I.K., M.H., Ketua Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Kediri Kota Ny. Yani Anggi beserta jajaran pengurus, Kasat Intelkam Polres Kediri Kota AKP Laksono Setiawan, S.H., M.H., para staf dan pengurus TK Kemala Bhayangkari 41 dan 42, serta narasumber Ibu Nila Ainu Ningrum, M.Psi., Psikolog, CH., CHt dari Tim All Smart.

Seminar diawali dengan registrasi peserta, pembukaan, menyanyikan lagu Indonesia Raya, dan pembacaan doa.


Suasana semakin semarak dengan penampilan seni dari siswa TK Kemala Bhayangkari 41 melalui Tari Kebiasaan Anak Hebat, serta TK Kemala Bhayangkari 42 yang membawakan Tari Cublak-Cublak Suweng.


Dalam sambutannya, Kapolres Kediri Kota AKBP Anggi Saputra Ibrahim menekankan pentingnya peran orang tua sebagai teladan utama bagi anak. Ia menyampaikan bahwa anak tidak selalu meniru apa yang diucapkan orang tua, namun lebih banyak mencontoh perilaku yang mereka lihat setiap hari.


“Pembelajaran pertama bagi anak dimulai dari keluarga. Apa yang dilakukan orang tua akan direkam dan ditiru oleh anak-anaknya. Oleh karena itu, kasih sayang dan keteladanan harus menjadi pondasi utama dalam mendidik anak,” ujar Kapolres.


Kapolres juga mengajak para pendidik dan orang tua untuk terus berkolaborasi dalam menanamkan nilai-nilai karakter dan akhlak mulia sejak dini.


Menurutnya, kegiatan seminar parenting seperti ini sangat penting untuk mendukung tumbuh kembang anak agar menjadi generasi yang berkarakter baik dan berakhlak mulia.


Sementara itu, Ketua Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Kediri Kota Ibu Yani Anggi menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan tersebut. 


Ia menegaskan bahwa pembentukan karakter dan akhlak anak bermula dari lingkungan keluarga.


“Kita berharap generasi penerus bangsa memiliki karakter yang kuat dan akhlak mulia. Untuk itu, peran keluarga sangat menentukan dalam membangun generasi menuju Indonesia Tangguh dan Generasi Emas,” tuturnya.


Acara dilanjutkan dengan penyampaian materi utama bertajuk “Membangun Karakter Anak di Lingkungan Keluarga Tangguh”, sesi tanya jawab interaktif, penyerahan plakat kepada narasumber, pembagian doorprize, serta pengenalan produk edukasi dari All Smart. Kegiatan ditutup dengan sesi foto bersama seluruh peserta.


Melalui seminar parenting ini, Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Kediri Kota berharap dapat meningkatkan kesadaran orang tua dan pendidik akan pentingnya pola asuh positif dalam mencetak generasi masa depan yang berkarakter, berakhlak, dan berdaya saing. 






 (Rud)