NGANJUK, JAVATIMES - Dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Nganjuk ke-1.088, Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi resmi meluncurkan Pameran Perumahan Subsidi yang digelar di Jalan Raya depan Pendopo K.R.T Sosro Koesoemo Nganjuk, Senin (5/5/2025).
Pada kegiatan ini, Kantor Pertanahan (Kantah) Nganjuk ikut berpartisipasi sebagai peserta dalam kegiatan Pameran Perumahan Subsidi yang digelar mulai hari Senin, 5 Mei hingga Rabu 7 Mei 2025.
Keikutsertaannya sebagaimana yang disampaikan, Suwono Budi Hartono, S.Sit., MM Kepala Kantah Nganjuk saat meninjau stand Pameran Properti Ekspo 2025 didampingi Suprijo, A.Ptnh., M.Si Kasubag TU dan Saelan, APtnh MM Kepala Seksi PHP, adalah sebagai bentuk dukungan Kantah Nganjuk atas program Pemerintah Kabupaten Nganjuk.
Kantah Nganjuk siap membantu dan mensukseskan program Pemkab Nganjuk dalam menyediakan rumah bersubsidi sebanyak 1088 unit, ujarnya, Senin, (5/5/2025) malam
![]() |
Bupati Nganjuk saat meninjau stand Kantah Nganjuk |
Sebelumnya, Marhaen Djumadi Bupati Nganjuk pada sambutan di pembukaan Pameran Perumahan Subsidi mengatakan, untuk mensukseskan program tersebut pihaknya mengandeng 15 pengembang perumahan dan 6 bank penyedia KPR untuk menyediakan sebanyak 1.088 unit rumah bersubsidi. Program ini sekaligus mendukung pencanangan 3 juta rumah oleh Presiden RI Prabowo Subianto.
Dengan terbangunnya rumah subsidi ini, nantinya semua warga Kota Angin, apapun pekerjaannya, bisa memiliki rumah layak huni dengan harga yang sangat terjangkau dan dengan uang muka nol rupiah, sambutnya Kang Marhaen.
(Ind)