![]() |
Eks Bupati Nganjuk, Jawa Timur, Marhaen Djumadi dan Trihandy Cahyo Saputro menjadi pasangan kedua yang mendatangi kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Nganjuk |
NGANJUK, JAVATIMES - Eks Bupati Nganjuk, Jawa Timur, Marhaen Djumadi dan Trihandy Cahyo Saputro menjadi pasangan kedua yang mendatangi kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Nganjuk untuk mendaftar sebagai pasangan calon (paslon) yang dalam kontestasi pada Pilkada Nganjuk 2024, Rabu (28/8/2024) sore.
Paslon Marhaen-Handy yang diusung PDI Perjuangan (11 kursi) Partai Demokrat (6 kursi) dan PKS (2 kursi), serta non parlemen yakni Partai Gelora, PBB, dan Partai Ummat berangkat ke kantor KPU diantar para kader partai pendukung dan ratusan simpatisan.
Seakan ingin menunjukkan kekuatan massa yang besar, Paslon Marhaen - Handy berjalan kaki sejauh ± 1 km. Di perjalanan menuju KPU, Paslon ini, terlihat beberapa kali menyalami warga masyarakat yang menghampirinya.
Selanjutnya, memasuki kantor KPU guna melakukan registrasi lalu diarahkan menuju aula KPU untuk menyerahkan berkas pendaftarannya serta memberikan sambutan tentang pencalonannya.
Dengan ucapan Bismillahirrahmanirrahim, Saya Marhaen-Handy mendaftarkan diri sebagai calon kepala daerah Nganjuk di Pilkada Serentak 2024, sambutnya.
Marhaen calon Bupati Nganjuk juga menyampaikan rasa terimakasih kepada semua partai pendukung dan para awak media yang turut dalam peliputan dirinya pendaftaran cakada Nganjuk.
Terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung kami sebagai cakada Nganjuk dan tidak lupa kepada rekan media yang turut meliput pendaftaran kami di KPU, urainya lagi.
Sementara Ketua KPU Arfi Musthofa sesaat setelah menerima berkas pencalonan Marhaen-Handy menyampaikan beberapa tahapan pendaftaran Paslon Cakada Nganjuk di Pilkada Serentak 2024 kepada Paslon Marhaen-Handy.
Setelah menerima berkas pencalonan ini, kami langsung melakukan verifikasi berkas hingga tanggal 21 September dan tanggal 22 September penetapan lalu 23 September pengundian Paslon dan kampanye tanggal 25 September - 23 November 2024, pungkasnya.
(Ind)